Rumah Yatim Cabang Kalbar Melanjutkan Aksi Kebaikan Untuk Anak Penderita TBC Di Pontianak

Rumah Yatim Cabang Kalbar Melanjutkan Bantu Anak Penderita TBC Di Pontianak

YARSIPONTIANAK.COM
(PONTIANAK)
– Masih ingat dengan Satria,
Seorang anak Penderita Tuberkulosis (TBC) yang saat itu dirawat di salah satu rumah
sakit daerah di Kalimantan Barat ini dan dijaga oleh ibunya.

Prihatin
dengan kondisi Satria, kemudian Rumah Yatim Cabang Kalimantan Barat salurkan
bantuan guna meringankan biaya perawatan di Rumah Sakit, Satria menerima
bantuan peduli sesama berupa uang tunai untuk pengobatan.   

“Alhamdulillah
setelah menerima bantuan peduli sesama berupa uang tunai untuk pengobatan
Satria, kini kondisinya jauh lebih baik dari sebelumnya,” ungkap Abdurrohim, Kepala
Cabang Rumah Yatim Kalbar.

Abdurrohim mengatakan
setelah membantu pengobatan Satria, Rumah Yatim cabang Kalimantan Barat kembali
menyampaikan bantuan. Bantuan yang diberikan berupa uang tunai, sembako
lengkap, perlengkapan mandi mencuci, rice cooker dan jam dinding.

Bantuan
langsung diberikan langsung dikediaman Ibu Satria di Jalan Puskesmas Gang
Sejati 2 Kota Pontianak Kalimantan Barat = pada hari Kamis (2 Pebruari 2023)
lalu.

Kepada media
ini Kepala Cabang Rumah Yatim Kalbar, Abdurrohim mengatakan sebelum bantuan
diberikan, tim Rumah Yatim Kalbar mengajak Satria, ibu dan adiknya belanja ke
swalayan. Tim Rumah Yatim Kalbar membebaskan mereka untuk memilih barang yang
dibutuhkan dan diinginkan.

“Alhamdulillah
mereka sangat bahagia ketika kami ajak belanja, kebetulan di rumah mereka tidak
ada jam dinding dan rice cooker jadi kami belikan. Satria juga beli telur asin,
makanan kesukaan yang sulit ia beli karena faktor ekonomi,” ujar
Abdurrohim.

Kebahagiaan
terpancar di wajah Satria, ibu dan adiknya ketika menerima bantuan ini. Kepada
Abdurrohim, Satria mengucapkan banyak terima kasih kepada Rumah Yatim dan para
donatur yang telah memberinya bantuan dengan jumlah banyak.

Satria
mengaku sangat bahagia dan bersyukur bisa menerima bantuan ini. Tidak lupa ia,
ibu dan adiknya memanjatkan doa terbaik untuk Rumah Yatim dan donatur.

Diketahui,
saat ini Satria hanya tinggal bersama ibu dan adiknya. Ayah Satria pergi entah
kemana, menelantarkan Satria dan keluarga.

Sejak
diterlantarkan sang ayah, ibu Satria jadi depresi dan tidak bisa mencari
nafkah. Akibatnya, Satria terpaksa harus putus sekolah sementara untuk makan
sehari-hari mereka hanya mengharapkan kebaikan dari tetangga sekitar.

Beberapa
bulan lalu Satria didiagnosis menderita Tuberkulosis (TBC). Karena jarang makan
makanan bergizi, kondisi Satria semakin memburuk dan harus dirawat di rumah
sakit. Beruntung tetangga sekitar sangat baik dan mengantarkan Satria ke rumah
sakit untuk di rawat.

Sehari
setelah menyalurkan bantuan tepatnya pada Jumat (3/2) kemarin, Rumah Yatim
Kalbar kembali menyambangi kediaman Satria. Kali ini kunjungan tersebut
ditemani oleh  Dinas Sosial Kota
Pontianak dan Puskesmas Pal 3 Pontianak.

Pada
kesempatan tersebut Kepala Dinas Sosial Kota Pontianak, drg. Trisnawati, M.M mengucapkan
terima kasih kepada donatur yang sudah mendukung program sosial di Kota
Pontianak.

“Kami atas
Nama Dinas Sosial Kota Pontianak mengucapkan terimakasih kepada Rumah Yatim dan
para donatur yang telah menyumbangkan sebagian rezeki untuk Satria lewat
program Peduli Sesama Rumah Yatim cabang Pontianak,” ucap Trisnawati.

Kepala Dinas
Sosial Kota Pontianak ini juga berharap bantuan yang telah diberikan bisa
bermanfaat untuk Satria dan keluarga serta dapat menjadi berkah untuk semua.

Sementara itu
Kepala UPT Puskesmas Pal 3 Kota Pontianak, Hamidan juga mengucapkan terimakasih
kepada Rumah Yatim cabang Pontianak yang telah memberikan bantuan kepada warga
binaan Puskesmas Pal 3 yaitu Satria dan keluarga, serta berharap semoga dapat
memberikan berkah kepada pemberi dan penerima manfaat ini.

“Terima
kasih kepada para donatur yang telah membantu Satria melalui Rumah Yatim,
mudah-mudahan bantuan ini bisa memberikan banyak manfaat, kebaikan dan
keberkahan untuk Satria dan keluarga. Semoga bantuan ini bisa menjadi berkah
dan ladang pahala untuk para donatur,” pungkas  Kepala UPT Puskesmas Pal 3. (tim liputan).

Editor : Humas
Yarsi Pontianak