Unit Pamobvit Satsamapta Polres Ketapang Rutin Lakukan Penjagaan |
YARSIPONTIANAK.COM
(KETAPANG) – Guna terus menciptakan situasi kondusif
dan untuk mencegah terjadinya ganggguan Kamtibmas serta memastikan giat
perbankan berjalan aman dan lancar, Unit Pamobvit Satuan Samapta Polres
Ketapang melaksanakan penjagaan di Bank BNI dan Bank Mandiri Cabang Ketapang di
Jalan R Suprapto serta Komplek PLTU Ketapang di jalan Hayam Wuruk Kabupetn
Ketapag Provinsi Kalimantan Barat.
Unit
Pamobvit Satuan Samapta Polres Ketapang melaksanakan penjagaan obyek vital
perbankan adalah sebagai upaya dalam mencegah segala bentuk tindak kejahatan
serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada nasabah yang sedang melaksanakan
aktivitas perbankan.
Hal tersebut
disampaikaan Kasat Samapta Polres Ketapang, AKP Muhammad Jayeng, Ia mengatakan
Pengamanan di setiap Bank dan Obyek Vital lainnya dilaksanakan dengan optimal
dengan penuh rasa tanggung jawab.
“Kami selalu
menekankan kepada personil yang melaksanan jaga di bank serta obyek vital
lainnya agar selalu memperhatikan situasi di sekeliling kantor apabila ada
hal-hal yang mencurigakan segera melaporkan ke Mako Polres Ketapang, Kita
pastikan pelaksanaan pengamanan dilakukan dengan penuh rasa tanggung jawab
serta dengan mempedomani standar operasional yang sudah ada. Semua ini
dilakukan dalam rangka menghadirkan rasa aman dan nyaman untuk warga masyarakat
yang beraktifitas di Bank ataupun obyek vital lainnya,” jelas AKP Muhammad
Jayeng.
Kasat
Samapta Polres Ketapang, AKP Muhammad Jayeng mengatakan bahwa kegiatan
penjagaan bank ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Unit
Pamobvit Polres Ketapang dengan tujuan untuk memberikan rasa aman terhadap
nasabah maupun pihak bank.
“Selain
melaksanakan penjagaan personil juga menghimbau kepada para nasabah serta warga
masyarakat yang berada di sekitaran obyek vital untuk selalu waspada serta
dapat menyampaikan informasi terkait apabila mengetahui atau melihat segala
bentuk gangguan Kamtibmas sehingga pencegahan sedini mungkin dapat
dilakukan,” himbaunya. (tim liputan).
Editor : Humas
Yarsi Pontianak