Kapolres Ketapang, AKBP Laba Meliala Saat Silaturahmi Bersama AJK Dan PWI |
YARSIPONTIANAK.COM
(KETAPANG) – Kapolres Ketapang, AKBP Laba Meliala
melakukan kunjungan silaturrahmi kepada pengurus Aliansi Jurnalis Ketapang
(AJK) dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Ketapang di Pos Kopi
Ketapang pada hari Kamis (26 Januari 2023).
Kapolres
Ketapang, AKBP Laba Meliala mengatakan kunjungan silaturrahmi kepada pengurus
Aliansi Jurnalis Ketapang (AJK) dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI)
Kabupaten Ketapang tersebut dilaksanakan dalam rangka memperkuat sinergitas
antara Kepolisian dan awak media, khususnya jurnalis yang tergabung di AJK dan
PWI Kabupaten Ketapang.
Sebelumnya,
Mantan Kapolres Sambas yang baru sekitar satu bulan menjabat Kapolres Ketapang
ini, juga melakukan silaturrahmi ke jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah
(Forkopimda) Kabupaten Ketapang.
Kapolres
Ketapang, AKBP Laba Meliala mengatakan, kunjungan silaturrahmi kepada AJK dan
PWI Ketapang dilakukan guna membangun ikatan kekeluargaan. Terlebih dirinya terbilang
baru di Kabupaten Ketapang.
“Semoga
awal pertemuan ini menjadikan hubungan kita semua semakin terjalin dengan
baik,” kata Kapolres di sela-sela diskusi.
AKBP Laba
Meliala menyebut, Kepolisian tidak bisa bekerja sendiri, semua butuh sinergi
semua pihak. Termasuk media massa sebagai penyambung lidah dalam memberikan
edukasi kepada masyarakat.
“Wartawan
adalah mitra strategis Kepolisian. Saya harap rekan – rekan wartawan dapat
bekerja sama, terutama dalam memberikan edukasi ke masyarakat,” sebutnya.
Sementara
itu Ketua Aliansi Jurnalis Ketapang (AJK), Theo Bernadhi menyambut baik
silaturahmi Kapolres Ketapang beserta jajarannya. Dia mengaku, selama ini
hubungan kemitraan antara Polres Ketapang dan rekan-rekan media di AJK dan PWI
Ketapang sudah terjalin baik.
“Silaturahmi
ini tentu bagian dari komitmen dalam menjalin kemitraan, khususnya dalam hal
keterbukaan informasi publik serta untuk hal-hal positif lainnya,” ujar
Theo.
Theo
berharap, sinergitas antara Polres Ketapang dengan rekan-rekan media yang
tergabung dalam AJK yang selama ini telah terjalin dengan baik dapat terus
dipupuk secara terus menerus dan berkesinambungan.
“Sinergitas
ini kami anggap sebagai komitmen Polres Ketapang dalam memberikan informasi
yang dapat kami sampaikan ke khalayak ramai, serta sebagai komitmen AJK untuk
terbuka menyampaikan segala informasi berkaitan dengan Polres,”
pungkasnya. (tim liputan).
Editor : Humas
Yarsi Pontianak